Berita  

Siap Ciptakan Lapangan Kerja, PT Garda Setia Waspada Bengkulu Resmi Beroperasi

SETAMANG.COM BENGKULU – PT Garda Setia Waspada Bengkulu (GSWB) resmi memulai operasionalnya sebagai Badan Usaha Jasa Pengamanan (BUJP) setelah memperoleh Surat Izin Operasional (SIO). Kehadiran perusahaan ini diharapkan mampu memberikan kontribusi nyata dalam menciptakan lapangan kerja serta meningkatkan kualitas sumber daya manusia di bidang jasa pengamanan di Provinsi Bengkulu.

PT Garda Setia Waspada Bengkulu Resmi Beroperasi, Siap Ciptakan Lapangan Kerja di Sektor Pengamanan.

Sekretaris Direksi PT Garda Setia Waspada Bengkulu, Edi Ismawan, menyampaikan bahwa pihaknya tidak merasa lebih unggul maupun lebih rendah dibandingkan badan usaha jasa pengamanan lainnya. Menurutnya, seluruh perusahaan memiliki kedudukan yang sama dan saling melengkapi.

‎“Kami tidak merasa lebih dan tidak pula merasa kurang dari badan usaha jasa pengamanan lainnya. Yang terpenting adalah bagaimana kita bersyukur dan menghargai nilai-nilai budaya serta keimanan,” ujar Edi, di Grage Hotel Bengkulu, Jumat (19/12/2025).

‎Ia menambahkan, terbitnya SIO merupakan bentuk anugerah yang patut disyukuri. Oleh karena itu, PT GSWB memohon dukungan serta kerja sama dari seluruh pihak agar perusahaan dapat berjalan dengan baik dan memberikan manfaat bagi masyarakat.

‎PT Garda Setia Waspada Bengkulu bergerak di bidang rekrutmen dan pelatihan Satuan Pengamanan (Satpam). Calon tenaga pengamanan akan mengikuti pendidikan dasar (Diksar) serta memperoleh sertifikasi sebelum ditempatkan di berbagai instansi dan badan usaha yang membutuhkan jasa keamanan.

‎“Secara langsung maupun tidak langsung, kami telah menciptakan lapangan kerja bagi masyarakat, khususnya lulusan SMA dengan rentang usia 18 hingga 40 tahun, agar memiliki peluang kerja di bidang pengamanan,” jelas Edi.

‎Selain jasa pengamanan, PT GSWB juga mengelola layanan Cleaning Service serta membawahi Lembaga Pelatihan Kerja (LPK) yang berfokus pada peningkatan kompetensi dan sertifikasi tenaga kerja.

‎Dalam rangka memperluas jangkauan operasional, PT GSWB telah menunjuk sejumlah perwakilan di beberapa kabupaten di Provinsi Bengkulu. Penugasan tersebut diberikan kepada tokoh-tokoh yang dinilai memiliki kapasitas dan komitmen dalam membuka peluang kerja bagi masyarakat setempat, khususnya generasi muda lulusan SMA.

‎Sementara itu, Direktur PT Garda Setia Waspada Bengkulu, M. Bintang Pradana, menyampaikan bahwa dimulainya operasional perusahaan ini menjadi langkah awal untuk membangun BUJP yang profesional dan dipercaya masyarakat.

‎“Hari ini PT Garda Setia Waspada Bengkulu resmi beroperasi setelah keluarnya SIO. Harapan kami, perusahaan ini terus berkembang, semakin solid, jaya, dan menjadi mitra terpercaya bagi masyarakat Provinsi Bengkulu,” ujarnya.

‎Hal senada disampaikan Direktur Utama PT Garda Setia Waspada Bengkulu, Finandi, yang menegaskan bahwa peresmian operasional BUJP ini merupakan komitmen perusahaan dalam memberikan layanan jasa pengamanan yang profesional, berintegritas, dan berorientasi pada pemberdayaan tenaga kerja lokal.
“Kita berkomitmen berikan layanan jasa pengamanan yang terbaik,” ucapnya.

‎Dengan resminya operasional PT Garda Setia Waspada Bengkulu, diharapkan kehadiran perusahaan ini mampu memberikan dampak positif bagi pertumbuhan ekonomi daerah serta meningkatkan kesejahteraan masyarakat melalui penciptaan lapangan kerja yang berkelanjutan. (Bayu Setiawan)